Hasil Pertandingan Inter Milan vs Monza


Inter Milan melakoni laga pembuka Serie A Italia pada Minggu, 20 Agustus 2023 dengan menghadapi Monza.
Bertanding di hadapan pendukung sendiri, tentu saja Inter Milan menargetkan bisa memetik poin penuh atas tim tamu.
Namun jika melihat data statistik, bukan perkara mudah bagi Inter Milan untuk bisa memetik poin penuh atas Monza, meski bermain di kandang sendiri.
Tetapi pada akhirnya Milan berhasil mengalahkan Monza dengan skor telak 2 – 0.

Perbandingan Kekuatan

Kubu Inter Milan menatap kompetisi Serie A Italia musim 2023/2024 ini dengan harap-harap cemas.
Kabarnya, Simone Inzaghi belum puas dengan lini depan Inter yang tampil tak meyakinkan dalam sesi tur pra musim.
Kabar baiknya, Inter baru saja mendaratkan Carlos Augusto yang tak lain adalah wingback Monza.
Apes bagi Inter karena Monza memiliki pemain belakang yang sarat pengalaman, yakni Danilo D’Ambrosio dan Pablo Mari.

Pertandingan Terakhir Kedua Tim

Sejauh ini, Inter Milan baru 3 kali saja berjumpa dengan Monza di semua kompetisi. Menariknya, Monza bisa memberikan perlawanan bagi Inter.
Dalam 3 pertemuan tersebut, Inter menang sekali, seri sekali, dan sekali menelan kekalahan atas Monza di kompetisi Serie A Italia.
Menariknya, kekalahan Inter atas Monza tersebut terjadi pada pertemuan terakhir mereka yang terjadi pada 16 April 2023 silam.
Bermain di hadapan pendukung sendiri, Inter diluar dugaan tumbang di tangan Monza dengan skor tipis 0 – 1.
Gol semata wayang pada laga tersebut dicetak oleh Caldirola pada menit ke 78 yang tak bisa dibalas oleh Inter hingga laga usai.

Pemain Kunci

Hakan Calhanoglu masih akan menjadi dirijen di jantung permainan Inter Milan. Pemain berpaspor Turki ini bertugas untuk mengatur permainan Inter.
Duet lini belakang Monza yang diisi pemain berpengalaman, Danilo D’Ambrosio dan Pablo Mari akan menjadi palang pintu yang tangguh.

Perkiraan Susunan Pemain

Inter Milan     : Sommer, Bastoni, de Vrij, Darmian, Dimarco, Mkhitaryan, Calhanoglu, Barella, Dumfries, Thuram, Correa
Monza            : Gregorio, D’Ambrosio, Pablo Mari, Caldirola, Ciurria, Gagliardini, Pessina, Maric, Colpani, Caprari, Mota

Hasil Skor Inter Milan vs Monza

Inter Milan 2 – 0 Monza
Inter berhasil memboyong 2 gol atas Monza, yang diberikan oleh Lautaro Martínez.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *